Mari Berbagi....

Selamat datang Indonesia!!!!...

Mari berbagi setiap cerita, harapan,keinginan,karya dan Mimpi.....

- Sakti Fahri Seno -


Sabtu, 16 Februari 2008

Valentine's Day ???

Saint Valentino… seorang pendeta dizaman Kaisar Claudius II dianggap sebagai pendekar cinta, yang dengan dedikasinya mencurahkan segala kemampuan dan kesabaran serta kegigihan untuk perjuangan cinta.Sebuah
legenda yang sampai saat ini menjadi fenomena yang menggila dikalangan masyarakat dunia pada umumnya. Dirayakan setiap tanggal 14 dibulan Februari, awalnya adalah dirayakan sebagai bentuk penghormatan atas wafatnya pendekar cinta “ Saint valentino “ kemudian seiring perkembangannya ditetapkan sebagai perayaan hari kasih sayang. yang tepatnya dimulai pada tahun 1800 masehi, setelah sebelumnya Miss Esther Howland menjadi orang yang pertama mengirimkan kartu valentine.

Sebenarnya apa esensi dari Kasih sayang itu sendiri ? sebuah gambaran perasaan yang relatif penafsirannya, direfleksikan dengan perbuatan nyata. Kemudian bunga, coklat, boneka dan benda-benda yang bernilai cinta menjadi symbol dari penyampaian kasih sayang itu sendiri.
Sebuah perhelatan akbar yang tentu saja sangat penting untuk mereka yang mengklaim dirinya pengagung cinta dan kasih sayang. Sebuah hari yang dirayakan bersama orang-orang yang dikasihi setiap tahunnya.